Adonan Brioche
Bahan A:
500 gr Terigu Protein Tinggi
90 gr Gula Pasir + 10 gr Ragi Instant
2 gr Bread Improver + 15 gr Susu Bubuk Full Cream
Bahan B:
260 gr Air Es
3 btr Kuning Telur
Bahan C:
125 gr Filma Prestige
9 gr Garam
Cara Membuat:
- Campur semua bahan A sampai merata lalu masukkan bahan B, aduk merata sampai adonan ¾ kalis lalu masukkan bahan C, aduk samapi adonan kalis.
- Diamkan selama 15 menit ( fermentasi 1 )
- Timbang @ 25 gr atau sesuai selera lalu bulatkan dan diamkan selama 10 menit ( fermentasi 2 )
- Cetak Brioche pada cetakan, baentuk bunga diameter 7 cm atau sesuai selera dan isi dengan Bechamel dan isian apel/terong.
- Diamkan sekitar 15 menit lalu panggang sealma 15 – 18 menit dengan panas oven 190°C api bawah dan 170°C api atas.
- Keluarkan dari cetakan dan hias seusai selera.
Isian Brioche
A. Isian Asin:
300 gr Daging Sapi Cincang
30 gr Bawang Bombay, diiris tipis
30 gr Filma Prestige
25 gr Bawang Putih, dicincang halus
20 gr Gula Halus
20 gr Kecap Manis, Garam dan lada secukupnya
Bahan Toping:
150 gr Terong Ungu Panjang ( Potong bulat tipis )
150 gr gr Keju Mozarella
100 gr Cheedar Warna Orange
2 gr Rosemary
10 gr Daun Parsely
Cara Membuat:
- Tumis bawang bombay dan bawang putih dengan Filma Prestige sampai harum
- Lalu masukkan daging cincang, masak dan bumbui sampai matang, sisihkan.
B. Isian Manis:
500 gr Apel ( Dipotong dadu kecil )
300 gr Gula Pasir 50 gr Filma Prestige ( Untuk Menumis )
30 gr Almond Bubuk
20 gr Air
15 gr Maizena
10 gr Air Jeruk Lemon
Cara Membuat:
- Tumis apel dengan Filma Prestige aduk sampai agak lunak, masukkan gula pasir lalu masukkan maizena yang sudah dicampur air, masukkan almond bubuk dan air jeruk lemon, aduk dengan api kecil lalu angkat. Siap untuk isian Brioche.
- Atau belah apel menjadi 2 bagian lalu mendidih sekitar 2 menit, angkat masukkan ke dalam wadah berisi air es atau air dingin, lalu bentuk bunga dan letakkan di atas brioche atau sesuai selera.
Bechamel:
Bahan A:
75 gr Filma Prestige
Bahan B:
150 gr Tepung Terigu Protein Sedang
Bahan C:
300 gr Susu Segar
50 gr Dairy Whipped Cream
Bahan D:
90 gr Gula Pasir ( Untuk Bechamel manis)
90 gr Garam dan Lada Secukupnya ( Untuk Bechamel asin )
Cara Membuat:
- Didihkan bahan A lalu masukkan bahan B, aduk hingga menjadi roux ( terigunya matang )
- Masukkan bahan C, kecilkan apinya aduk hingga rata.
- Untuk Bechamel manis tambahkan gula pasir dan untuk yang asin tambahkan garam dan lada secukupnya